Rabu, 16 Februari 2011

Pengaruh Teknologi dalam Menciptakan Bisnis


Di era globalisasi sekarang ini teknologi sudah menjadi raja di berbagai sendi kehidupan terutama di kota-kota besar. Hal ini dapat dilihat dari pertukaran informasi dan transaksi perdagangan yang belakangan ini banyak dilakukan langsung, hanya dalam hitungan detik melalui teknologi digital yang mampu menghapus jarak antarnegara. Perkembangan teknologi yang begitu pesat membawa pengaruh kepada berbagai bidang termasuk dunia bisnis. Inovasi teknologi mampu membuat para wirausahawan dan perusahaan mampu menciptakan produk dan jasa baru, mengembangkan model bisnis baru, menguncang industri lama dan akhirnya mengubah cara berbisnis sehari-hari.

Teknologi mempunyai peranan penting di dalam dunia bisnis terutama di bidang pemasaran. Peranan teknologi dalam bidang pemasaran yaitu menunjang kegiatan-kegiatan yang saling berhubungan dan ditujukan untuk merencanakan, menentukan harga, mempromosikan, serta mendistribusikan barang dan jasa kepada pembeli. Selain di bidang pemasaran, teknologi juga berperan dalam rangka pengelolaan jaringan, sistem tagihan, persediaan, dan berbagai aplikasi lain yang terkait dengan kegiatan operasi serta sistem keuangan, personalia dan beragam aplikasi lain yang terkait dengan manajemen.

Teknologi informasi sangat berperan penting dalam menentukan daya saing dan kemampuan perusahaan untuk meningkatkan kinerja bisnis di masa yang akan datang. Teknologi sudah memberikan perubahan yang sangat mendasar baik bagi organisasi swasta maupun publik. Sumber daya teknologi informasi dapat digunakan oleh para pemimpin perusahaan dan konsultan untuk menentukan keberhasilan dalam suatu perusahaan serta dalam mengambil keputusan. Hubungan teknologi informasi dengan kinerja perusahaan sangant erat kaitannya, teknologi informasi dapat meningkatkan Knowledge Management Capability Organisasi. Knowledge Management Capability dapat memberikan manfaat kompetitif serta meningkatkan kinerja suatu perusahaan.Oleh sebab itu teknologi informasi dapat mempengaruhi kinerja perusahaan melalui Knowledge Management Capability.

Dunia periklanan pun mulai berganti konsep dari surat kabar ke iklan online, hal ini dimungkinkan terjadi karena teknologi informasi yang terkoneksi dengan jaringan internet global yang memberikan kemudahan dalam pemasaran produk atau jasa. Dengan jaringan internet dan fitur web yang menarik dan berkembang sedemikian pesat menjadi pilihanalat promosi yang banyak digemari oleh para wirausahawan karena terbukti dinilai lebih murah dan lebih cepat. Belakangan ini bisnis yang banyak digemari seiring dengan kemajuan teknologi yang semakin pesat yaitu bisnis online. Bisnis online dinilai lebih ekonomis baik dari segi waktu dan modal yang dikeluarkan. Para penjual dan pembeli tidak perlu menunggu lama untuk melakukan transaksi karena semuanya dapat diakses melaui jaringan internet dan situs-situs terkait. Pada prinsipnya peran teknologi dalam pemasaran adalah sebagai alat untuk mempermudah proses, dibalik itu tetap sumberdaya manusia dan strategi pemasaran memegang kunci utama.

Selain membawa pengaruh yang positif dalam perkembangan bisnis, kemajuan teknologi juga dapat membawa pengaruh negatif dalam kehidupan masyarakat diantaranya munculnya situs-situs porno yang menimpa anak-anak hingga orang dewasa, banyak terjadinya pembobolan kartu kredit sampai penipuan pembelian lewat online, dan juga pembajakan yang banyak terjadi di bisnis musik sehingga menyebabkan penurunan penjualan kaset dan CD. Untuk mencegah pengaruh negative yang timbul dari kemajuan teknologi dapat dilakukan dengan memahami dan mengikuti perkembangan teknologi itu sendiri.

Demikian uraian mengenai sejauh mana pengaruh teknologi dalam menciptakan bisnis yang dapat saya kemukakan. Semoga informasi yang saya berikan dapat menjadi sumber inspirasi dan berguna bagi para pengusaha dalam mengembangkan bisnisnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar